Membuat Konstruksi dari Lilin dan Tusuk Gigi

Lilin mainan dan tusuk gigi bisa dibuat menjadi apa, ya? Ayah dan Bunda tentu mudah mendapatkan kedua benda ini. Harganya pun murah sekali, jauh lebih murah dibandingkan dengan mainan kekinian. Ternyata, dua benda ini ternyata jika digabungkan bisa menjadi mainan, yang dapat membuat imajinasi dan logika anak berkembang.

Membuat konstruksi bangunan bisa dengan menggunakan dua benda ini. Ada banyak yang bisa dibuat. Mulai dari kincir air, rumah, sampai jembatan.



Ini bukan sekadar permainan. Membuat konstruksi dengan plastisin dan tusuk gigi ini, ternyata akan membuat anak belajar memikirkan keseimbangan. Bagaimana membuat pondasi yang kokoh. Bagaimana membentuk lilin agar bisa menjadi perekat yang tidak membuat konstruksi goyah. Bagaimana menusukkan tusuk gigi yang tepat pada plastisin, sehingga bangunan tidak ambruk.



 Semakin banyak plastisin dan tusuk gigi, tentu akan bisa membentuk bangunan yang besar. Merancang dengan cara ini, akan membuat anak mengeti, bahwa untuk membuat sebuah bangunan yang bagus, harus memikirkan banyak aspek termasuk berat dan ringan bahan yang digunakan.

Comments