Kreasi dengan Lilin Mainan

Mengajak anak berkreasi tidak perlu mahal. Media lilin mainan bisa digunakan. Jika tidak sempat membelinya atau ingin lebih praktis, bisa membeli ke toko alat tulis. Di toko, biasanya lilin mainan berjumlah enam kotak dihargai Rp 2000.




Untuk membuat kreasi gunakan imajinasi atau melihat pada contoh gambar. Sedikit tidak sempurna tidak mengapa. Anak-anak jadi bisa belajar memainkan imajinasi mereka.

Nah, diskusi apa yang mereka buat, ya. Misalnya, mereka membuat cabai, ditanya saja. Cabai itu warnanya apa? Rasanya seperti apa? Dan lainnya.




Catatan juga ketika mereka membuat imajinasi yang bentuknya abstrak di benak kita, orang dewasa. Jangan diintimidasi. Buat diskusi tentang apa yang mereka buat. Biarkan mereka percaya diri mengeluarkan isi kepala mereka.
 

Comments